Mari Menjadi Agen Perubahan!

Tahun ini, YPBB membuka peluang kerjasama kepada para mitra dalam penyelenggaraan Pelatihan Zero Waste Lifestyle  di area Bandung. 

Dalam pelatihan Zero Waste Lifestyle ini, peserta mendapatkan informasi yang akan membantu untuk  terhindar dari persoalan sampah. Dan tentunya tanpa merugikan orang lain atau menimbulkan masalah lingkungan yang lebih besar di masa mendatang. Dengan pemahaman yang tepat, peserta dapat mulai menyelesaikan persoalan sampahnya di tingkat rumah tangga dengan beberapa langkah sederhana.


Syukuran Kantor Baru YPBB

Bandung (13/11). Kantor merupakan hal penting yang harus dimiliki sebuah lembaga untuk melakukan pergerakan dalam mewujudkan visi dan misinya. Begitupun dengan Yayasan Pengembangam Biosains dan Bioteknologi (YPBB) yang menempati kantor yang baru di Jalan Sidomulyo No.21 Bandung, yang mana sebelumnya beralamat di Jalan Piit No.5 bersama dengan Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Jabar. Dalam acara syukuran kantor yang diadakan pada tanggal 13 November lalu bertempat di kantor yang baru, YPBB mengundang mitra, komunitas, dan relawan yang menjadi jaringan YPBB selama ini untuk berkumpul dan berdoa bersama untuk kantor yang baru.